Jualan Bakso Sangat Menguntungkan di 2024

Jualan Bakso
Hosting murah 2024

Hallo sahabat peluangusahaok.com semoga kalian semuanya dalam keadaan sehat baik jasmani maupun rohani Aamiin, pada kesempatan ini saya akan membahas tentang usaha jualan bakso yang sangat menguntungkan di 2024.

Mengenal Tentang Bakso

Siapa yang belum pernah makan bakso ?. Semua orang mungkin pernah makan bakso, merupakan salah satu makanan nusantara yang berbentuk bulat seperti bola, bakso ini sangat di gemari oleh banyak masyarakat baik anak – anak, remaja hingga dewasa, karena memiliki rasa yang enak dan kenyal membuat jenis makanan ini sangat laris di masyarakat, dengan demikian usaha jualan bakso merupakan salah satu dari peluang usaha yang bagus dan perlu di pertimbangkan di 2024.

Baca juga artikel tentang Resep Membuat Sate Khas Madura 2024

Cara Membuat Bakso

Dibawah ini akan saya di jelaskan tentang bahan bahan yang di gunakan beserta cara membuat bakso dan kuahnya.

Bahan bahan bakso :

  • 2 kg daging sapi
  • 1 kg tetelan sapi
  • 500 gram tepung tapioka.
  • 1000 gram es batu
  • 20 siung bawang putih
  • 20 siung bawang merah
  • 2 sdm garam
  • 6 sdm kaldu bubuk
  • 1 telur
  • 2 sdt pepper powder
  • 4 sdm bawang goreng

Cara membuat bakso

  1. Pisahkan daging dengan urat, pastikan campuran daging dan uratnya agar sesuai, agar bakso kenyal dan enak.
  2. Kemudian giling daging dengan semua bahan dan bumbu (kecuali urat kasar).
  3. Panaskan air hingga mencapai suhu 80 derajat celcius setelah selesai lalu matikan kompor
  4. Cetak bakso dengan bentuk bulat seperti bola, kemudian masukkan ke dalam air panas untuk memadatkanya.
  5. Rebus bakso dengan api kecil hingga matang setelah itu tiriskan.

Bahan kuah bakso :

  • Tulang sapi (bone marrow)
  • 3 sdm garam
  • 4 siung bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 1/2 sdm bubuk merica
  • 1/2 sdm perasa
  • 1 sdm bawang goreng
  1. Tulang sapi bersihkan sisa darah yang masih tersisa,
  2. Rebus (5-10 menit) untuk membunuh kuman dan bibit penyakit.
  3. Goreng bawang bombay dan bawang putih agar lebih harum
  4. Panaskan 4 liter air dan tambahkan tulang dan bumbu sesudah ini bakso anda siap disajikan.

Cara Jualan Bakso

Dalam berjualan bakso kita membutuhkan beberapa alat yang digunakan, berikut adalah beberapa alat yang biasa kita pakai dalam jualan bakso :

  1. Gerobak Bakso sebagai branded bahwa produk yang kita jual adalah bakso
  2. Mangkok cap Jago mungkin banyak mereka mangkok diluaran sana akan tetapi mangkok dengan merek Jago adalah brand yang paling banyak pedagang bakso gunakan
  3. Cendok dan Garpu merupakan alat yang harus ada dalam jualan bakso
  4. Kompor berfungsi untuk menjaga agar kuah bakso selalu dalam keadaan hangat
  5. Panci Bakso jenis panci khusu ini memang khusus untuk jualan bakso sehingga memiliki model yang berbeda dengan panci jenis lainya.

Baca juga artikel tentang Prospek bagus jualan Es Jeruk Peras 2024

Tips Sukses Jualan Bakso

  1. Bersikap sopan dan ramah kepada pelanggan merupakan kunci sukses berjualan
  2. Menjaga kebersihan tubuh agar bersih dan menarik agar pelanggan merasa nyaman
  3. Mencuci bersih sarana prasarana dalam berjualan agar merasa puas beli bakso kita
  4. Berani bersaing harga dengan yang lain pastikan harga bakso kita ekonomis / murah dan masih bisa terjangkau oleh kalangan menengah kebawah, akan tetapi kita tetap mencari keuntungan agar mampu bertahan dalam berjualan.
  5. Menjaga kualitas rasa agar pelanggan kita merasa puas dan senang membeli bakso yang kita jual, dengan harapan pelanggan semakin banyak.
  6. Berjualan di tempat yang strategis sehingga mudah di jangkau pelanggan, carilah tempat yang berada dalam keramaian seperti pusat pembelanjaan, pasar, alun alun dan perumahan.

Sekian pembahasan artikel kali ini, semoga artikel ini dapat bermanfaat dan menambah pengetahuan serta wawasan teman – teman  pembaca semuanya.

Terimakasih

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *