Usaha Pembibitan Sapi Hasilkan Puluhan Juta Rupiah 2024

Pembibitan Sapi
Hosting murah 2024

Hallo sahabat peluangusahaok.com semoga semua dalam keadaan sehat. Pada kesempatan ini saya akan membahas peluang usaha pembibitan sapi.

Mengenal Hewan Sapi

Sapi merupakan jenis binatang berkaki empat dan tergolong dalam jenis binatang mamalia yang memiliki kekerabatan jenis dengan kerbau dan banteng, makanan utama sapi adalah rumput hijau seperti rumput gajah, rumput odot dsb, dalam masa pembibitan satu ekor sapi mampu menghasilkan pedet 4 – 5 ekor, tidak kita rekomendasikan lebih dari itu karna jika sapi betina sudah lebih dari 5 kali beranak atau usia 7 tahun maka sapi tersebut sudah tergolong tua, jadi takutnya sapi mengalami kesulitan pada saat melahirkan pedetnya karna usia yang sudah tua, sapi memiliki banyak manfaat selain susunya dapat kita konsumsi, daging dan kulitnya juga memiliki rasa yang sangat enak contohnya untuk pembuatan bakso, rendang, rawon, gulai, asam2 sapi dsb.

 

Pembibitan Sapi

Cara Pembibitan Sapi

Pembibitan sapi adalah cara mengembangbiakan sapi untuk menghasilkan keturunan pedet, ada dua cara dalam dunia usaha pembibitan sapi yaitu :

IB ( Inseminasi Buatan )

Cara mengawinkan sapi dengan cara menyuntikan serum sperma kedalam vagina sapi yang sedang masa birahi, cara ini merupakan cara yang sangat efektif dengan cara ini kita juga bisa melakukan kawin silang dengan jenis sapi yang lain.

Kawin Manual

Cara mengawinkan sapi dengan mencampurkan indukan jantan dan betina dalam kandang yang sama saat keduanya sedang birahi kemudian membiarkan kedua sapi melakukan kawin secara alami.

Baca juga artikel tentang Kenapa Harus Tahu Harga Hewan Ternak Terbaru?

Mengenal berbagai Jenis Sapi

  1. PO adalah jenis sapi peranakan brahman dengan sapi hutan lokal, menghasilkan jenis sapi peranakan onggole (PO).
  2. Brahma adalah sapi yang memiliki postur tubuh jumbo, sapi jenis ini merupakan hasil dari kawin silang antara sapi Amerika Serikat dengan sapi dari lokal dari india pada tahun 1849.
  3. Anggus merupakan jenis lokal yang berwarna hitam pekat, jenis ini berasal dari skotlandia yang masuk ke indonesia pada tahun 1974.
  4. Limousin berasal dari prancis, jenis ini memiiki perototan yang kerkar dan mampu mencapai bobot 1,5 ton kebanyakan jenis ini memiliki warna coklat tua.
  5. Metal berasal dari swiss, jenis ini memiliki bulu kemerahan dan mempunyai corak putih.
  6. Sapi bali jenis sapi asli indonesia yang berasal dari BALI, jenis ini banyak diternak didaerah Bali dan sekitaranya.

Jenis Pakan Sapi Pembibitan

Berbeda dengan jenis pakan sapi pedaging yang harus mengandung banyak protein untuk menghasilkan daging dan bobot yang tinggi, sapi untuk pembibitan cukup kita berikan pakan hijauan segar, ampas tahu dan pakan fermentasi.

Berikan premix dan suplemen vitamin untuk menjaga kesehatan sapi dari berbagai serangan penyakit.

Baca juga artikel tentang Bertani Jagung Mampu Sangat Menghasilkan 2024

Estimasi Modal dan Biaya Perawatan

Modal usaha pembibitan sapai memang tidaklah sedikit, berikut ini akan saya jelaskan rincian modal awal hingga biaya perawatan.

Modal Awal

Biaya pembuatan kandang untuk 10 ekor sapi berkisar = Rp. 15.000.000

Harga 10 ekor bibit sapi berkualitas usia 2 tahun  = Rp. 80.000.000

Penghasilan

Dalam hal pembibitan sapi selain kita mendapatkan anakan sapi atau pedet, kita juga dapat menjual hasil susu sapi setiap harinya, setiap ekor sapi dapat menghasilkan 20 Litter susu setiap hari, akan tetapi kita hanya bisa menjual 50 % saja sisanya diberikan ke pedet / anakan sapi.

10 ekor sapi sehari mampu menghasilkan 100 Liter susu

Jika 100 Liter susu dijual dengan harga Rp. 8000/ Liter berari sehari menghasilkan Rp. 800.000

dalam sebulan mampu hasilkan Rp. 24.000.000 maka dalam satu tahun mampu mengasilkan Rp. 288.000.000 cukup fantastis bukan

Kemudian untuk anakan pedet dijual dengan harga minimal 10 Juta per ekor di usia 5 / 6 bulan

jika ada 10 anakan sapi / pedet maka dapat 100 juta, sedangkan selama masa produksi dalam hidupnya sapi mampu menghasilkan pedet hingga 5 kali jadi hasil penjualan pedet selama 5 kali produksi / melahirkan sebanyak Rp. 500.000.000.

Biaya Perawatan

10 ekor sapi dalam 1 bulan vitamin dan pakan = Rp. 5000.000

Tips Sukses Pembibitan Sapi 

  1. Agar selalu sehat alangkah baiknya harus sering dimandikan minimal 3 hari sekali dan kondisi kandang harus selalu dalam kondisi bersih.
  2. Pakan harus selalu intensif, terjadwal dan harus memenuhi kebutuhan pakan setiap ekor sapi.
  3. Air minum menjadi sangat penting sebab semua mahluk hidup membutuhkan air dalam proses metabolis tubuhnya.
  4. Pemberian Mineral dan vitamin bagus untuk menjaga kesehatan sapi dan agar pertumbuhan tulang sapi sempurna.

Sekian dulu pembahasan artikel kali ini tentang usaha pembibitan sapi, semoga artikel ini dapat bermanfaat dan menambah pengetahuan bagi temen temen pembaca semua, jangan lupa juga untuk baca artikel yang lainnya di peluangusahaok.com.

Terimakasih Salam Sukses

1 Comment

  1. Anita Reply

    Selamat pagi pak, dalam judul disebutkan hasilkan puluhan juta. Bagi saya yang ingin memulai ternak sapi, bagaimana rincian biaya modal dan perawaran sapi pak, agar bisa berhasil?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *